Jumat, 29 Oktober 2010

Pemuda dan Identitas


Pemuda adalah fase dimana manusia berkembang menjadi dewasa. Dewasa di sini dalam segi pemikiran, tingkah laku dan sifat. Untuk mencapai kedewasaan, mereka biasanya melalui banyak hal yang dapat merubah sifat dan identitas mereka.

Lingkungan sangat mempengaruhi perkembangan seorang pemuda untuk mencapai kedewasaan, jika mereka hidup di lingkungan orang-orang yang suka minum minuman keras maka dewasa mereka akan menjadi pemabuk. Namun jika mereka hidup dalam lingkungan orang-orang yang sholeh maka dewasa mereka akan menjadi orang yang sholeh juga.  Dalam hal ini mereka melakukan copying atau meniru sifat-sifat orang yang ada di sekitar mereka.

Selain lingkungan, pendidikan juga sangat berpengaruh dalam pencarian identitas. Dengan pendidikan moral dan akhlak yang baik, mereka dapat memilih mana yang baik dan buruk. Yang baik akan mereka serap dan menjadi bagian dari identitas mereka sementara yang buruk akan mereka singkirkan. Sebaliknya, jika seorang pemuda tidak mendapatkan pendidikan yang baik maka mereka akan dengan mudah menyerap hal-hal yang buruk sebagai identitas mereka tanpa dapat memiliah-milah terlebih dahulu.

Untuk itu sebagai pemuda marilah kita pintar-pintar memilah mana yang baik dan buruk, berteman dengan siapa saja asal tidak mudah terpengaruh dengan hal-hal yang buruk. Jika kita dapat melakukan itu maka  ke depannya kita akan menjadi pribadi yang memiliki identitas yang baik dan berguna bagi masyarakat di sekitar kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar